Blog yang ditulis oleh Team 2 (CBH) X-5 Smanunggal

Pentingnya Mental Health Bagi Seorang Pelajar

 


DEFINISI KESEHATAN MENTAL

Mental Health atau kesehatan mental adalah kondisi dimana individu memiliki kesejahteraan yang tampak dari dirinya yang mampu menyadari potensinya sendiri, memiliki kemampuan mengatasi tekanan hidup normal dalam berbagai situasi kehidupan dan mampu bekerja secara produktif. 

Kesehatan mental pada remaja dipengaruhi oleh peristiwa dalam kehidupan yang menimbulkan dampak yang besar pada kepribadian dan perilaku seoseorang. Misalnya seperti kekerasan di dalam keluarga, pelecehan pada anak, stres jangka panjang dan juga bullying.

Jika kesehatan mental terganggu dapat menyebabkan gangguan mental atau penyakit mental. Dari gangguan mental ini dapat menghambat aktivitas sehari-hari dalam kehidupan. Gangguan mental dapat mengubah cara seseorang dalam menangani stres, berkomunikasi dengan orang lain, menangani emosi diri sendiri, dan dapat memicu untuk menyakiti diri sendiri. 


JENIS GANGGUAN MENTAL YANG RENTAN DIALAMI REMAJA

Beberapa jenis gangguan mental pada remaja yaitu :

1. Gangguan Emosi

Remaja dengan gangguan ini memiliki sifat mudah marah, marah berlebihan atau sering merasa frustrasi. Tak hanya sisi psikologis, gangguan emosi bisa memicu gejala fisik berupa mual, sakit kepala dan sakit perut.

Karena tak bisa mengontrol emosi dengan baik, gangguan emosi bisa berdampak pada akademis di sekolah. Tak hanya penurunan akademis, mereka bisa saja mengisolasi diri hingga berpikiran untuk bunuh diri.

2. Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD)

ADHD merupakan gangguan mental yang menyebabkan anak kesulitan memusatkan perhatian dan memiliki perilaku impulsif serta hiperaktif. Penyebabnya belum diketahui pasti. Namun, ADHD dipengaruhi oleh genetik dan lingkungan.

Karena kesulitan memusatkan perhatian, masalah perilaku ini dapat memengaruhi kinerja di sekolah. Mereka juga berisiko melakukan perilaku kriminal, seperti mengonsumsi minuman beralkohol dan penyalahgunaan narkoba.

3. Gangguan Makan

Gangguan jiwa ini lebih sering dialami oleh wanita ketimbang pria. Beberapa contohnya adalah anoreksia (sangat kurus dan takut mengalami kenaikan berat badan) serta bulimia (memuntahkan kembali makanan yang dimakan).

4. Psikosis

Psikosis merupakan kondisi yang terjadi karena adanya gangguan di otak yang berdampak pada cara kerja otak dalam memproses informasi. Kondisi ini mengubah cara pengidapnya dalam berpikir dan berperilaku.

Gejalanya berupa halusinasi atau delusi yang dapat mengganggu kemampuan remaja melakukan aktivitas sehari-hari. Ini berdampak pada penurunan akademis sekolah dan penyalahgunaan alkohol serta narkoba.

5. Melakukan Hal Berisiko

Mereka dengan gangguan jiwa kerap melakukan hal berisiko, termasuk melakukan hubungan seks, merokok, mengonsumsi alkohol hingga penyalahgunaan narkoba. Ini berdampak pada penurunan prestasi hingga terjerumus dalam dunia kriminal.


GEJALA GANGGUAN MENTAL

Ada beberapa gejala dalam gangguan mental, yakni :

1. Perubahan Perilaku

2. Perubahan Mood

3. Sulit Berkonsentrasi

4. Mengalami Penurunan Berat Badan

5. Menyakiti Diri Sendiri

6. Muncul Berbagai Masalah Kesehatan

7. Perasaan yang Intens


Ciri-Ciri Kesehatan Mental yang Baik

Lalu adapula ciri-ciri kesehatan mental pada remaja, yaitu :

1. Merasa lebih bahagia dan lebih positif tentang diri mereka sendiri dan menikmati hidup

2. Bangkit kembali dari kekesalan dan kekecewaan

3. Memiliki hubungan yang lebih sehat dengan keluarga dan teman

4. Melakukan aktivitas fisik dan makan-makanan yang sehat

5. Terlibat dalam kegiatan

6. Memiliki rasa pencapaian

7. Bisa bersantai dan tidur nyenyak

8. Merasa nyaman di komunitas mereka


CARA MENGATASI GANGGUAN MENTAL

Adapula cara mengatasi gangguan mental, yakni :

1. Berbicara Hal Positif untuk Diri Sendiri

2. Tuliskan Sesuatu Hal yang bisa Disyukuri

3. Fokus pada Satu Hal di Satu Waktu

4. Terbuka pada Seseorang

5. Meluangkan Waktu untuk Diri Sendiri

6. Tidur Tepat Waktu


Untuk memenuhi tugas Blog Informatika

Di upload oleh Riyang Rasya Ramadhani


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama